Tungku Hutan

Lubang api lubang sepi
Api menjilat yang tinggi
Sepi mengusap yang sirna kembali

Bara menyala batin kembara
Sila dan tapa duduk meliuk
Memandang ke dalam
Melihat yang luruh debu berguguran

Dari pohon sunyi
Dada burung tersesat
Mencari tenang sedang ranting dan
Daun hijau mulai mengasap

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai