Mengapa?

Berdiriku dalam letih
Terlatih menahan perih
Terpaku pada jiwa yang terpilih
Bila cinta itu putih
Mengapa ada yang bersedih ?

Rasa yang memudar sudah
Terbelah jiwa luka berdarah
Sendiri ku menahan resah
Bila cinta itu indah
Mengapa ada yang resah?

Pedihku menggenggam janji
Buat sumpah hidup semati
Pecah hati jiwa terbagi
Bila cinnta itu suci
Mengapa ada yang tersakiti ?

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai